Melukis di kegelapan, bagaimana caranya ? Sudah dipastikan banyak yang beranggapan hal itu tidak mungkin terjadi, karena yang ada hanya keadaan yang gelap gulita. Eiiitzz tunggu dulu! Justru dengan tempat yang gelap akan membantu dalam mengambil gambar. Tapi, bagaimana caranya ? yaap dengam menggunakan Teknik light painting kita bisa melukis ditengah kegelapan. Apa itu light painting ? light painting adalah salah satu Teknik dalam fotografi yang menggunakan cahaya sebagai objek utama didalamnya. Dengan menggunakan Teknik slow shutter speed sehingga kita bisa merekam jejak cahaya dengan beragam bentuk sesuai keinginan kita. Lalu, bagaimana caranya?

Untuk membuat light painting ini, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Berikut hal-hal yang perlu dipersiapkan :

  1. Dalam Teknik ligh painting, hal pertama yang perlu disiapkan adalah kamera dengan mode manual dan sudah dilengkapi dengan mode bulb. Langkah ini perlu dilakukan karena nantinya pada saat mengambil gambar kita memerlukan shutter speed yang cukup lama.
  2. Kemudian sediakan tripod, tripod digunakan untuk meletakkan kamera untuk meminimalisih terjadinya tremor karena waktu yang dibutuhkan untuk menggambil gambar cukup lama. Jika tidak ada tripod bisa meletakkan kamera pada bidang yang datar yang sekiranya tidak membuat kamera bergerak saat pengambilan gambar.
  3. Sediakan sumber cahaya lain yang cukup terang untuk melukis cahaya. Sederhananya bisa menggunakan layer handphone yang diatur kecerahan layarnya menjadi lebih terang, atau bisa menggunakan lampu LED warna – warni, dan sumber cahaya lainnya.
  4. Kemudian perhatikan lokasi pemotretan, cari tempat yang gelap agar hasilnya tidak over eksposure. Point inilah yang disebut dengan melukis di kegelapan.
  5. Jika ingin membuat foto light painting model tulisan, ingat !! harus dibuat terbalik dari kanan ke kiri agar tulisannya terbaca benar di hasil fotonya nanti.

Diatas adalah beberapa hal yang perlu disiapkan untuk membuat light painting. Jangan lupa dicoba yaaa!! Jika pertama kali hasilnya belum teratur jangan menyerah. Perhatikan kembali hasil foto tadi, apa yang kurang? Apakah terlalu terang? Atau bahkan terlalu gelap. Tetap perhatikan area tempat memotret agar tidak terlalu banyak polusi cahaya.

Kunci utama dalam light painting adalah kreatif dan jam terbang tentunya, semakin sering kita mencoba semakin banyak foto yang dihasilkan semakin jago pula kita dalam melukis di kegelapan.