Kerja Praktik Di CNN Indonesia BIro Surabaya
Bagi mahasiswa akhir pasti akan menjalani Kerja Praktik. Tentunya ini sangat bermanfaat untuk para mahasiswa agar lebih faham terhadap bidangnya dan juga untuk mengajarkan para mahasiswa agar lebih siap untuk menghadapi dunia kerja di saat sudah lulus nanti. Kali ini saya akan membagikan sedikit pengalaman saya saat magang di salah satu stasiun televisi Indonesia milik Trans Media yang bekerjasama dengan Turner Internasional, yaitu CNN Indonesia (Cable News Network Indonesia). CNN Indonesia menyiarkan sebuah konten baik dari lokal maupun luar negeri seperti berita umum, bisnis, politik, olahraga, dan juga hiburan. Sekarang, CNN Indonesia melakukan siaran selama 24 jam yang dapat disaksikan melalui TV Kabel, Streaming, dan juga TV Analog yaitu melalui Trans TV dan Trans7. Kantor pusat CNN Indonesia bertempat di Jakarta, namun juga terdapat kantor biro satu-satunya yang bertempat di Surabaya, tepatnya di Jl. Yos Sudarso No. 17, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota Surabaya, Jawa Timur. Disini terdapat 2 tim yakni tim liputan dan tim produksi: Liputan Untuk 2 minggu pertama saya ikut bergabung dengan tim liputan yang bertugas untuk mencari berita bersama repoter, PJ (Photo Journalist), dan juga FP (Field Producer). Reporter atau koresponden bertugas untuk wawancara dan menyusun naskah, PJ bertugas untuk mengambil gambar selama liputan, sedangkan FP atau produser lapangan bertugas untuk mengkoordinasikan tim liputan dengan kantor pusat saat live sedang berlangsung. Untuk melakukan liputan terdapat beberapa peralatan yang dibawa seperti kamera, tripod, dan juga avenir...
Read More
Recent Comments