#jepretdirumah

Assalamualaikum teman teman, gimana nih kabarnya? Semoga selalu sehat yaa Amiiin. Dalam dunia fotografi erat hubungannya dengan background atau biasa disebut latar foto, tentunya sebelum melakukan pemotretan kita perlu mencari background yang pas untuk mendapatkan tema foto yang diinginkan, kita bisa mendapatkan latar foto itu disekitar kita, mulai dari pemandangan, bangunan bangunan, bahkan rerumputan pun bisa kita jadikan background. Namun di saat pandemi seperti ini menuntut kita untuk tidak pergi kemana mana dan memaksa kita untuk beraktivitas dirumah saja,tentunya ini merupakan berita yang kurang menyenangkan bagi semua orang di negeri ini, khususnya bagi kita yang hobi hunting foto sana sini. Eits jangan sedih dulu, ternyata ada loh teknik pencahayaan foto yang bisa menjadi alternatif latar foto saat kita dirumah saja.

Colored background merupakan salah satu teknik pencahayaan dalam fotografi yang menembakkan cahaya berwarna ke latar foto sehingga menghasilkan suasana foto yang kece, teknik ini sangat direkomendasikan untuk dicoba dirumah dikarenakan peralatannya yang murah dan mudah dijumpai disekita kita

Dalam teknik pencahayaan seperti diatas kita memerlukan beberapa alat,yaitu: ada 2 senter, kertas mika berwarna, kursi (sebagai alternatif tripod/monopod atau untuk tempat duduk model), dan dinding rumah yang berwarna polos, oke kita lanjut ke tahapan pengambilan foto:

  1. Kaitkan mika berwarna ke salah satu senter
  2. Arahkan senter ke tembok yang polos
  3. Letakkan senter dikursi, arahkan senter yang kedua ke wajah/badan model
  4. Ya tinggal di jepret dong modelnya

Nahh mudah bukan teknik colored backgroundnyaaa, tapi sebenarnya teknik ini sudah kita kenali, khususnya bagi yang udah punya Ijazah nih, loh kok bisa? Ya bisa dong.

Jadi colored background ini juga digunakan dikala kita melakukan foto untuk ijazah, KTP, maupun foto foto formal lain.

Segitu dulu ya pembahasan kali ini, semoga bisa bermanfaat dan bisa membangkitkan semanga jepret jepret foto walo dirumah aja, tetap semangat dan selalu pathui protokol kesehatan, akhirul kalam,

Wassalamualaikum.