FOTO LIGHT PAINTING
Salah satu kreasi foto menarik dengan shutter speed yang lama, adalah membuat foto light painting. Seperti apa foto light painting dan bagaimana cara membuatnya? Akan kita bahas lengkap di artikel ini. Apa Itu Foto Light Painting? Foto light painting adalah salah satu kreasi foto dimana kita memanfaatkan shutter speed lambat, sehingga kamera bisa merekam jejak cahaya yang kita buat dan membentuk beragam model sesuai keinginan kita, model itu akan dilukis berulang-ulang dihadapan kamera agar tercipta bentuk yang diinginkan. Bentuk tersebut pun bisa beraneka ragam, mulai dari nama, pola-pola sederhana, pola-pola yang rumit, atau bagikalian yang memiliki kemampuan yang sudah bagus kalian bisa membuat pola yang jauh lebih sulit, seperti melukis pemandangan atau orang. Cara Buat Foto Light Painting Mari santai membaca langkah-langkah berikut ini Persiapkan Kamera dan Tripod Tripod digunakan untuk menghindari adanya pergerakan-pergerakan yang nantinya bisa membuat gambar menjadi tidak jelas, terlebih penggunaan shutter speed lambat itu sangat lama jadi pastinya sulit dipegang dengan tangan saja. Bagi kalian yang memiliki kamera yang bagus pastinya masih bisa mengikuti langkah-langkah ini, namun bagi yang menggunakan kamera handphone, maka disarankan untuk memiliki aplikasi kamera yang memiliki mode pro/manual karena disitulah settingannya akan bermain. Setting kamera di mode manual Silahkan diaktifkan mode manual terlebih dahulu karena kita akan melakukan setting pada shutter speed dan aperture, pastikan kalian tau apakah itu aperture dan shutter speed ya. Atur bukaan kamera (Aperture) di f/8-f/11 Pemilihan...
Read More
Recent Comments