Sudah banyak jasa artist yang membuat gambar ilustrasi di luar sana sebagai hadiah wisuda sehingga mudah dijumpai di internet. Hal ini membuat persaingan antar artist semakin ketat. Ketatnya persaingan harus juga diakali dengan perbedaan pada gambar ilustrasimu. Semakin unik karyamu, semakin dilirik juga oleh pembeli. Berikut cara yang bisa kamu gunakan untuk meningkatkan nilai pada gambar ilustrasi yang kamu buat
1. Gunakan art style pada gambar ilustrasi-mu
Masing-masing artist memiliki art style pada gambar ilustrasinya. Ciri khas ini akan terbentuk dari proses belajar dan adaptasi pada pembuatan karyamu. Seiring dengan berjalannya waktu dan latihan, ciri khas akan keluar dengan sendirinya dan membuat orang-orang dapat berpikir bahwa itu adalah ilustrasimu hanya dengan sekali melihat saja
2. Tambahkan element of surprise
Tidak ada salahnya hanya memberikan sebuah gambar ilustrasi saja. Namun jika ada hal yang bisa membuat consumer tertarik, mengapa tidak? Tambahkan sesuatu yang bisa menguatkan makna dari gambar ilustrasimu dan yang bisa kamu lakukan. Jago menulis? Tambahkan pesan yang berkesan. Ada kertas berwarna di rumah? Tambahkan ornamen quill paper. Ada banyak kemungkinan yang bisa kamu gunakan agar karyamu bisa beda dengan yang lain.
3. Gunakan media yang lain
Hanya dengan alat yang berbeda, sebuah karya bisa diaplikasikan dimana saja. Perbedaan media membuat consumer berpikir bahwa itu adalah sesuatu yang unik dan tidak banyak yang menjual pada media tersebut. Hal ini menyebabkan persaingan menjadi lebih sedikit.
4. Buat karyamu fungsional
Gambar ilustrasi memang cocok sebagai dekorasi. Namun bagaimana jika
membuatnya menjadi lebih fungsional? Itu bahkan lebih baik lagi. Dengan
membuat karyamu menjadi bermanfaat, hal ini mampu membuat consumer menggunakan barang yang sekaligus mengingat karyamu. Membuat gambar ilustrasi menjadi barang yang berguna memang membutuhkan dana yang lebih besar, tetapi jika itu bisa membuat consumer tertarik mengapa tidak mencobanya?
Itulah beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk membuat gambar ilustrasimu menjadi unik dan lebih dilirik oleh pembeli. Imbangi juga dengan strategi marketing yang baik agar penjualanmu semakin meningkat. Selamat mencoba !!
Recent Comments