Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Alhamdulillah pada kesematan ini, saya masih bisa berbagai sedikit ilmu dengan Anda, para pembaca. Di artikel sebelumnya kita telah belajar tentang fungsi dan tipe variabel dasar. Nahh… pada artikel selanjutnya ini kita akan belajar bersama tentang “EXPRESSION (OPERATOR&OPERAND) & STATEMENT”.

Suatu Expression adalah terdiri atas dua bagian yaitu operator dan operand, yang dikombinasikan menjadi satu. Operator adalah symbol yang digunakan untuk melakukan proses operasi satu atau beberapa operand. Operand adalah bagian yang paling sederahana dari expression.

Operand dapat berupa konstanta seperti 339,55,132 dan seterusnya atau berupa variabel seperti x, y, jumlah dan sebagainya. Statement (steitmen) adalah unsur dasar pembentuk suatu program. Suatu program terdiri dari beberapa statment, dimana komputer akan melakukan tugas tertentu sesuai dengan urutan statement. Ada 3 jenis statement, yaitu expression statement, compound statement, dan control statement. Suatu expression statement adalah suatu expression yang diikuti dengan tanda titik koma [;] (semi colon). Suatu compound statement dikelompokkan menjadi satu dengan cara memberi batas tanda kurung awal dan tanda kurung akhir, sehingga tidak perlu diakhiri dengan tanda titik koma pada akhir dari compound. Control statement adalah statement yang mengendalikan langkah-langkah program, contohnya for loop, while loop, dan if-else (yang akan dilakukan pada percobaan berikutnya). Symbolic Constant adalah suatu nama dimana digunakan untuk menggantikan suatu nama dimana digunakan untuk menggantikan suatu nilai tertentu, sehingga akan lebih mudah dalam pembacaan suatu program, contohnya #define PI 3.14, untuk membedakan dengan variable maka nama ditulis dengan huruf besar seperti PI.

Berikut ini merupakan pembahasan dan analisa tugas percobaan kedua  yang diberikan oleh dosen saya. Selamat belajar….

Tugas 2.5.1

  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest
  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest

Analisa 2.5.1

Pada tugas pertama ini, kita akan membuat program konversi suhu dari fahrenheit ke celcius. Untuk bisa membuat program nya jalan maka kita harus mengetahui terlebih dahulu rumus dari fahrenheitt ke celcius, yaitu 5/9*(f-32). Namun, disini perlu di ingat dalam penempatan operatornya. Karena hal itu akan bisa memengaruhi programnya nanti. Seperti contoh,apabila kita menuliskan rumus seperti diatas maka nanti hasilnya akan nol. Nah, supaya hasilnya bisa akurat maka kita harus mendahulukan yang ada di dalam kurung dan perkaliannya baru pembagiannya. Sehingga nanti rumusnya akan menjadi (f-32)*5/9. Dengan seperti itu maka nanti hasilnya bisa tepat.

#include<stdio.h>
main()
{
float f, c, hasil;

printf(“\nKonversi Suhu”);
printf(“\nMasukkan derajat Fahrenheit = “);
scanf(“%f”, &f);
c = (f-32)*5/9;
printf(“suhu derajat Fahrenheit ke Celcius adalah = %.0f\n”, c);

}

Tugas 2.5.2

  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest

Analisa 2.5.2

Pada tugas yang kedua ini kita akan mencari nilai y dan z dengan memasukkan nilai variabel x nya menggunakan formula yang telah disediakan.

#include<stdio.h>
main()
{
int x, y;
float z;

printf(“Peyelesaian formula untuk mencari nilai z\n\n”);
printf(“y = 3x^2 + 6x + 9\n\n”);
printf(“z = 2y^2 + 5x^2\n”);
printf(” ___________\n”);
printf(“\t9y\n\n\n”);
printf(“Formula y = 3x^2 + 6x + 9 \n”);
printf(“Masukkan nilai x = “);
scanf(“%d”, &x);

y=(3*pow(x,2)+(6*x)+9);
z=((2*pow(y,2)+(5*pow(x,2)))/(9*y));
printf(“Didapatkan nilai y = %d dan nilai z = %f”, y, z);
getch();

}

Tugas 2.5.3

  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest
  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest

Analisa 2.5.3

Pada tugas yang ketiga ini,kita akan menentukan luas dan keliling lingkaran dengan rumus masing masing. Ini hampir sama dengan tugas tugas sebelumnya. Hanya saja pada program yang dibuat ini kita akan mennggunakan fungsi 2f agar hasilnya bisa 2 angka dibelakang koma.

#include<stdio.h>
main()
{
float jari2, keliling, luas;

printf(“Masukkan jari2 lingkaran : “);
scanf(“%f”, &jari2);

keliling = 2*3.14*jari2;
luas = 3.14*jari2*jari2;

printf(“\nData lingkaran\n”);
printf(“keliling lingkaran = %.2f\n”, keliling);
printf(“luas lingkaran = %.2f\n”, luas);

}

Tugas 2.5.4

  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest
  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest

Analisa 2.5.4

Pada tugas yang keempat ini, kita akan membuat program mengkonversikan dari jam ke menit. Ini juga sama dengan tugas yang ketiga tadi. Tetapi di program kali ini kita mengganti float dengan int dan kita juga akan menggunakan fungsi scanf () sebagai berikut,

scanf (“%d:%d”, &jam, &menit);

maka dengan menjalankan program dengan formula di atas kita akan mendapatkan hasil yang tepat.

#include<stdio.h>
main()
{
int jam, menit;

printf(“\nProgram konversi jam ke menit\n”);
printf(“Masukkan jam dan menit (jam:menit) = “);
scanf(“%d:%d”, &jam, &menit);
menit = jam*60 + menit;
printf(“%d jam sama dengan %d menit\n”, jam, menit);
}

Tugas 2.5.5

  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest
  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Pinterest

Analisa 2.5.5

Pada tugas yang terakhir ini, telah diberikan formatnya, sehingga kita hanya akan menuliskan kembali dan menjalankannya. Dan setelah dijalankan programnya didapatkan hasil dimana semua angka yang terbentuk urut mulai satuan, puluhan, ribuan, dst dari atas ke bawah.

#include<stdio.h>
main()
{
int a, b, c, d;
double e, f, g, h;

a=75; b=259; c=3315; d=12345;
e=75.07; f=259.005; g=3315.3310; h=12345.67890;

printf(“a=%7d\nb=%7d\nc=%7d\nd=%7d\n\n”, a, b, c, d);
printf(“e=%12.5f\nf=%12.5f\ng=%12.5f\nh=%12.5f\n”, e, f, g, h);

getch();
}

Alhamdulillah kita telah selesai belajar mengenai “EXPRESSION(OPEATOR&OPERAND)&STATEMENT”. Semoga apa yang tertulis di blog ini bisa bermanfaat bagi kita semua.

Terima kasih sudah menyempatkan membaca. Dan saya mohon maaf apabila ada salah penulisan kata,dll. Tetap semangat dan jangan lupa nantikan artikel berikutnya yang lebih menarik lagi tentunya.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.