Seperti yang kita ketahui selama ini, X-Factor khususnya yang ada di Indonesia merupakan ajang pencarian bakat berupa kompetisi bernyanyi yang diadopsi dari tayangan asli The X-Factor di Britania Raya yang kemudian pemenang dari ajang pencarian bakat ini akan mendapatkan kontrak rekaman dari Sony Music Indonesia.
Di dalam kompetisi X-Factor tersebut, sebagai peserta tidak hanya asal bisa menyanyi , tidak hanya asal mengerti nada atau ritme saja, akan tetapi ada satu hal yang dapat menunjang peserta tersebut untuk bisa menjadi pemenang kompetisi, yaitu sesuai judulnya, “X-Factor”.
Seseorang yang mengikuti ajang pencarian bakat, tidak hanya pencarian bakat dalam hal menyanyi saja, harus memiliki faktor X dalam diri mereka. Setiap orang memiliki Faktor X yang berbeda beda di dalam diri mereka. Mengapa Faktor X begitu penting bagi seseorang? Karena Faktor X itulah yang menjadi pembeda antara orang satu dengan yang lain, kemudian Faktor X itulah yang nantinya akan menunjang keberhasilan seseorang dalam menghadapi sesuatu.
Jadi berdasarkan nama dari acara pencarian bakat menyanyi ini, yang di fokuskan pada ajang X-Factor Indonesia itu bukan hanya sekedar bernyanyi saja, akan tetapi ajang X-Factor Indonesia itu melihat apa Faktor X yang ada pada tiap peserta, apa yang membedakan antara peserta satu dengan peserta yang lainnya.
Begitu juga jika dihubungkan dengan diri kita masing-masing teman-teman (di luar konteks menyanyi). Pada diri kita, pasti memiliki Faktor X yang sangat beragam, dan pastinya akan berbeda dengan tiap orang yang lain. Faktor X yang ada pada diri kita ini nantinya akan menunjang keberhasilan atau kelancaran ataupun kesuskesan kita dalam melakukan segala sesuatu, baik itu dalam bekerja, dalam berwirausaha, dalam menjalankan studi, dan lain-lain. Lantas, bagaimana kita dapat menemukan Faktor X yang ada di dalam diri kita?
Faktor X yang ada di dalam diri kita dapat kita temukan sendiri ataupun dengan cara lain, yaitu bertanya pada kerabat kita, bertanya pada orang lain, bertanya pada orang terdekat yang sudah mengenal kita lama, seperti orang tua, saudara, sahabat, dan lain-lain.
Bagaimana cara kita menemukan Faktor X yang ada di dalam diri kita?
Salah satu cara untuk menemukan Faktor X yang ada di dalam diri kita adalah dengan cara memposisikan diri kita di dalam lingkungan sekitar, ataupun memposisikan diri kita ketika kita sedang melakukan sesuatu. Dari situ kita akan mengerti bagaimana Faktor X yang ada di dalam diri kita.
Sebagai contohnya, menurut saya pribadi, Faktor X yang ada di dalam diri saya antara lain; saya termasuk orang yang teliti dalam mengerjakan sesuatu, kemudian saya juga orang yang cepat tanggap, ketika saya diajarkan sesuatu, saya dapat dengan cepat mengimplementasikannya, saya juga orang yang memiliki jiwa kompetisi tinggi dan yang terakhir saya juga bisa bekerja dalam tim.
Kemudian Faktor X lain (menurut orang lain) yang ada di dalam diri saya antara lain; saya tekun saat mengerjakan sesuatu, kemudian saya orang yang adaptif dan komunikatif.
Nah, setelah kita sudah mengetahui apa saja Faktor X yang ada di dalam diri kita, maka sebaiknya kita memanfaatkan Faktor X tersebut untuk menghasilkan sesuatu, agar potensi-potensi yang ada di dalam diri kita dapat keluar menjadi sebuah hasil yang berguna dan memuaskan.
Segera temukan dan sadari Faktor X yang kalian miliki, karena Faktor X merupakan faktor terbesar penunjang sebuah keberhasilan.
Recent Comments