Assalaamualaikum Wr. Wb.

Kembali lagi berjumpa dengan saya, Hudzaifah Rizqi dari D4 Elektronika B PENS 2019. Dalam post kali ini, saya akan membahas materi lanjut terkait Algoritma dan Pemerograman yakni Variabel dan Fungsi String. String adalah kumpulan data yang terdiri oleh beberapa karakter didalamnya, dapat berupa bentuk kalimat yang dapat diketahui nilai per-kaarakternya atau dapat diibaratkan seperti Char Array.

 

Tujuan dari pembelajaran kali ini adalah menggunakan variabel string yang dipadukann dengan beberapa fungsi pengolahan data string seperti :

  • Strcat() adalah fungsi untuk menggabungkan dua buah string menjadi satu.
  • Strlen() adalah fungsi untuk menghitung panjang karakter pada suatu string.
  • Strcpy() adalah fungsi untuk menyalin isi sebuah string ke suatu variabel.
  • Strupr() adalah fungsi untuk mengubah semua karakter huruf pada suatu variabel menjadi huruf kapital. (Uppercase)
  • Strlwr() adalah fungsi untuk mengubah semua karakter huruf pada suatu variabel menjadi huruf kecil. (Lowercase)
  • Strrev() adalah fungsi untuk membalik sebuah kata pada sebuah variabel dari huruf belakang.

 

Sebuah karakter string terdiri dari beberapa deretan karakter yang selalu diakhiri dengan karakter khusus ‘\0’ (null). Biasanya string dituliskan dalam (“ ”) yang terdapat pada printf() atau puts(). Konstanta kaarakter string mempunyai kelas penyimpanan static, sehingga bila digunakan didalam fungsi, maka nilainya tidak akan berubah selama program aktif.

Untuk mengenal lebih lanjut seputar string, silahkan teman – teman menyimak tugas dibaawah ini :

 

  • Tugas 1. Menyisipkan satu karakter string kedalam string lainnya.

Program :

#include <stdio.h>

#include <string.h>

 

 

main(){

char a[50],b[50];

int l,m,n;

 

printf(“Masukkan kata/kalimat : “);

gets(a);

printf(“Masukkan kata yang disisipkan : “);

gets(b);

printf(“Menyisipkan karakter pada posisi ke : “);

scanf(“%d”, &n);

 

/*printf(“jumlah karakter a : %d”, strlen(a));*/

 

for(m=0;m<strlen(a);m++){

printf(“%c”, a[m]);

if(m==n)

for(l=0;l<strlen(b);l++){

printf(“%c”,b[l]);

}

}

printf(“%c”,a[m]);

}

 

  • Tugas 2. Program untuk menentukan kata/kalimat Polindrom.

Program :

#include <stdio.h>

#include <string.h>

 

main(){

char a[50];

 

printf(“Masukkan kata/kalimat : “);

gets(a);

 

strrev(a);

 

if(a==strrev(a)){

printf(“hasil %s\n”, strrev(a));

printf(“Termasuk PALINDROM”);}

 

else{

printf(“hasil %s\n”, strrev(a));

printf(“Bukan PALINDROM”);}

}

 

  • Tugas 3. Program untuk menghitung jumlah huruf kecil, huruf besar, angka numerik, dan tanda baca dalam sebuah string yang dimasukan melalui keyboard.

Program :

#include <stdio.h>>

#include <string.h>

 

main(){

char kalimat[50];

 

printf(“Masukkan kata/kalimat : “);

gets(kalimat);

 

printf(“Jumlah karakter dari kata/kalimat diatas adalah %d”, strlen(kalimat));

}

 

  • Tugas 4. Modifikasi keluaran string.

Program :

#include <stdio.h>

#include <string.h>

 

main(){

int a,b,c,d;

char*kal=”Politeknik Elektronika Negeri Surabaya”;

 

d = strlen(kal) – 1;

for(a=0;a<=strlen(kal);a++){

for(b=d; b>=1; b-){

printf(” “);

}

if(kal[a]){

for(c=0; c<=a; c++){

printf(“%c”,kal[c]);

}

}

printf(“\n”);

d-;

}

}

 

Sekian yang dapat saya sampaikan.

Semoga post kali ini dapat memberikan manfaat untuk kita semua.

Terima kasih

Wassalamualaikum Wr. Wb.