Halo man teman redaksiana!! Shella dari kelas 1 D3 Elektronika B balik lagi nih. Nah kali ini Shella bakalan ngasih tips-tips bagi kalian semua untuk mengatasi keterlambatan atau yang sering telat. Simak baik-baik ya, semoga bermanfaat.

ALGORITMA UNTUK MENANGGULAGI KETERLAMBATAN

Algoritma adalah suatu langkah yang berupa urutan untuk menyelesaikan masalah. Terlambat adalah kondisi dimana kita tidak tepat waktu untuk melaksanakan suatu hal atau kegiatan. Sedangkan hubungan algoritma dengan keterlambatan adalah dengan problem terlambat tersebut dapat diatasi dengan algoritma berupa poses yang berupa langkah-langkah hingga menghasilkan suatu penyelesaian.

Bentuk Penyelesaian Keterlambatan Dengan Algoritma

Hal pertama yang dapat dilakukan adalah mengenali diri sendiri, nah dengan mengenali diri sendiri ini diharapkan kita dapat mengetahui semua kebiasaan baik maupun buruk dari diri kita. Jika perlu, buat list untuk mencatat kebiasaan-kebiasaan buruk yang menyebabkan problem pada aktivitas sehari-hari seperti keterlambatan ini.

Kedua yaitu dengan list yang telah ditulis tadi, buat jadwal kegiatan-kegiatan untuk mengatasi problem kalian masing-masing. Kegiatan-kegiatan tersebut dapat berupa:

  1. Menyegerakan mengerjakan tugas
  2. Setelah selesai mengerjakan tugas, segeralah tidur. Nah sebelum tidur ini kita dapat memasang alarm pada jam atau pada HP masing-masing agar di pagi hari dapat bangun tepat waktu.
  3. Siapkan segala keperluan untuk besok pagi di malam hari sebelumnya. Hal ini dilakukan agar di pagi hari tidak terburu-buru dalam beraktifitas sehingga keterlambatan pun teratasi.
  4. Buatlah jadwal kegiatan sehari-hari mulai dari bangun tidur hingga tidur kembali. Atur waktu seefisien mungkin sesuai kondisi yang ada.
  5. Pasang jadwal tersebut di dinding kamar ataupun meja belajar agar selalu terlihat dan terbaca.

Ketiga yaitu menerapkan seluruh jadwal yang telah ditentukan secara teratur dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya jadwal ini diharapkan kebiasaan-kebiasaan buruk dapat digantikan dengan kebiasaan-kebiasaan baru dari kegiatan yang telah direncanakan.