Hello teman-teman, disini saya akan memberikan sedikit informasi tentang Statement Penentu Keputusan. Apasih tujuan kita mempelajari hal tersebut?? Tujuan kita adalah memanfaatkan statement if-else untuk membuat proses perulangan yaitu dengan dikombinasi dengan statement goto-label. Mempelajari statement if-else bersarang (nested if).Mempelajari penggunaan dari statement switch-case sebagai alternatif pengganti dari statement else-if.
Statement if-else digunakan untuk menentukan pilihan dari suatu kondisi yang diberikan. Cara kerjanya adalah melakukan perbandingan menggunakan Relational Operator dan/atau Logical Operator.
Sebagai contoh:
Seorang ibu meminta bantuan kepada anaknya.
Ibu: Nak, tolong pergi ke Indomaret dan beli 1 botol susu. Jika mereka mempunyai telur, beli 6.
Seorang anak pun pergi, dan kemudian kembali dengan 6 botol susu.
Ibu: Mengapa kamu membeli 6 botol susu
Anak: karena mereka mempunyai telur.
Dari dialog diatas mungkin sudah paham, jika belum paham baca yang telah saya tulis miring. Disitu terdapat kalimat dan “Jika mereka mempunyai telur, beli 6”. Nah dalam kalimat ini adalah sebuah pernyataan, dimana “Jika Mereka mempunyai telur” ini merupakan sebuah pengecekan kondisi atau ekspresi logika, jika kondisi ini bernilai benar atau dengan kata lain “di indomaret terdapat telur” maka pernyataan yang harus dilakukan adalah “membeli 6 botol ”.
Sobat pastinya sudah mengerti, kita lanjutkan dengan materi kita tadi. Dalam bahasa pemrograman manapun pasti terdapat Pengambilan Keputusan, dalam pengambilan keputusan itu dasarnya ada 2 yaitu (if) dan (switch). Ok langsung kita bahas saja apa itu (if) dan (switch) serta pengembangannya, hingga tersebut bisa menjadi keputusan yang bersarang yang bersarang.
– IF
Apa itu IF, yah IF adalah “Jika”. IF merupakan salah satu cara untuk mengambil sebuah keputusan. Dalam IF terdapat 2 jenis :
• IF statement => terdari dari ekspresi boolean(logika) kemudian diikuti satu atau lebih pernyataan. IF statement disini sama seperti pada contoh diatas, if disini hanya melakukan satu aksi saja, Pernyataan akan di lakukan jika ekspresi logikanya tersebut memenuhi persyaratan.
Untuk lebih pahammnya coba perhatikan dengan baik baik FlowChart Diagram dibawah:
Syntax:
if(ekspresi_boolean)
{
/* Pernyataan akan dieksekusi jika boolean bernilai benar */
}
Contoh:
Contoh 1
If((1+1) == 2)
Console.WriteLine(“Benar”);
Contoh 2
If(5 > 3)
Console.WriteLine(“Benar”);
Contoh 3
Int a;
If(5 > 3)
a = 5;
Console.WriteLine(“Nilai A: ” a);
• IF … Else statement => sama seperti pada IF statement, hanya saja disini terdapat “else”. Yang artinya jika kondisi booleannya tidak memenuhi syarat maka akan dilempar kebawah untuk mendapatkan pernyataan lainnya.
FlowChart Diagram
Syntax:
if(ekspresi_boolean)
{
/* Pernyataan ini akan dieksekusi jika boolean bernilai benar , jika salah dia akan kebawah*/
} else
/*Pernyataan ini dieksekusi jika ekspresi logikanya bernilai salah*/
Contoh:
Contoh 1
If((1+1) == 2)
{
Console.WriteLine(“Benar”);
} else
Console.WriteLine(“Salah”);
Contoh 2
If(5 > 3)
{
Console.WriteLine(“Benar”);
} else
Console.WriteLine(“Salah”);
TUGAS
#include <stdio.h>
void main()
{
float a,b,k;
char c,d;
printf(“————————–\n”);
printf(” Kalkulator Sederhana\n”);
printf(“————————–\n”);
print(“Masukkan sebuah bilangan dan operator(* / + – % S E)\n”);
printf(“S digunakan untuk memulai perhitungan\n”);
printf(“E digunakan untuk mengakhiri perhitungan\n”);
printf(“Masukkan angka awal dan operator S untuk memulaiperhitungan\n”);
scanf(“%f %c”,&a,&c);
if (c == ‘S’){
printf(“\nMulai perhitungan\n”);
printf(“Masukkan operator dan angka\n”);
printf(“Gunakan operator E untuk mengakhiri perhitungan\n”);
printf(“%f” , a);
c= getche();
do{
scanf(“%f”,&b);
switch(c){
case’*’:k= a * b ;break;
case’/’:k= a / b ;break;
case’+’:k= a + b ;break;
case’-‘:k= a – b ;break;
default: printf(“\nERROR,Operator Salah\n\n”);
}
printf(“\n%f”,k);
a=k;
c= getche();
}while (c!=’E’);
printf(“n\n———————————-\n”);
printf(“Perhitungan selesai\n”);
printf(“Hasil akhir adalah %f\n\n”,k);
printf(“Terimakasih\n”);
}
else
printf(“nOperator salah\n”);
}
Maaf Jika ada salah yaaa… Semoga membantu
Happy Monday ^_^
Recent Comments